Moving Forward

5 Bahaya Tidur Siang Terlalu Lama

Bahaya Tidur Siang Terlalu Lama, Kurang tidur memang dapat menyebabkan banyak masalah bagi kesehatan kita, tapi bukan berarti banyak tidur tidak menimbulkan berbagai masalah bagi tubuh kita. Tidur memang sangat di butuhkan guna memulihkan kembali kebugaran tubuh kita dari setiap aktivitas yang kita lakukan agar tubuh kita tetap terlihat segar dan bugar.

Sebenarnya lamanya tidur setiap orang itu berbeda-beda sesuai dengan kondisi tubuhnya masing-masing dan juga berdasarkan usia, namun untuk tidur setiap orang itu sudah di pastikan tidak boleh lebih dan tidak boleh kurang dari 6-8 Jam perhari. sudah jelas segala sesuatu yang kurang ataupun berlebihan itu tidak baik. 
Berbicara soal "TIDUR" pada kesempatan ini saya akan menjelaskan kepada kalian mengenai apa saja bahaya yang dapat di timbulkan akibat dari tidur siang yang terlalu lama, dan berikut ulasannya :

Bahaya Tidur Siang Terlalu Lama :
1.    Meningkatkan Diabetes
Terlalu sering tidur siang akan mengakibatkan resiko Diabetes tipe 2. Diabetes tipe 2 ini merupakan penyakit yang biasa diderita oleh anak usia dini (kecil) akibat terlalu gemuk. Bisa dibilang masih ringan namun harus tetap hati-hati. (para peneliti masih mengkaji mengenai kemungkinan tersebut).
2.    Gangguan Tidur Malam
Saat kita terlalau banyak dan sering tidur siang maka dengan sangat jelas tidur malam kita akan terganggu dan bisa menimbulkan Insomnia (kalau tidur siangnya diatas 1 jam).
3.    Inresia Tidur
Didefinisikan sebagai perasaan grogi dan disorientasi akibat yang ditimbulkan dari bangun yang terlalau lelap, meskipun kondisinya hanya beberapa menit jelas hal ini bisa merugikan untuk orang-orang yang harus beraktivitas setelah bangun dari tidur siang.
4.    Sakit Kepala
Sebagian orang yang rentan terkena sakit kepala, tidur lebih lama dari biasanya ketika akhir minggu atau hari libur bisa menyebabkan sakit kepala. Hal ini menurut peneliti disebabkan oleh efek terlalu banyak tidur pada serotonin. Orang yang tidur terlalu lama di siang hari sehingga tak bisa tidur di malam hari juga bisa menderita sakit kepala di pagi harinya.
5.    Kematian
Beberapa penelitian telah menemukan bahwa orang yang tidur lebih dari sembilan jam setiap hari memiliki risiko kematian lebih tinggi dibandingkan dengan orang yang tidur selama tujuh sampai delapan jam perhari. Belum jelas alasan keterkaitan antara kematian dan tidur terlalu lama, namun peneliti menemukan bahwa depresi dan status ekonomi yang rendah seringkali berkaitan dengan waktu tidur malam dan siang yang terlalu lama dan berimbas pada risiko kematian.
Pesan dari saya untuk untuk masalah normalnya tidur siang cukup 4 kali dalam seminggu ya' jangan lebih dari itu karena dapat mengganggu kesehatan anda.

Demikianlah pembahasan kita kali ini mengenai 5 Bahaya Tidur Siang Terlalu Lama, Semoga Bermanfaat Dan Terima Kasih Banyak Atas Kunjungannya.


Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog